TERNYATA, mengutarakan rasa cinta dan sayang bagi kaum adam tak semudah yang dibayangkan. Pertama, mereka harus memikirkan strategi yang tepat untuk mengungkapkan perasan. Belum lagi rasa takut yang selalu bila cinta yang mereka miliki ditolak sang pujaan hati.
Berbagai faktor di atas sering menjadi penghalang para kaum adam mengungkapkan perasaannya pada lawan jenis. Tak ayal, membayangkan kisah asmara pun hanya sebuah angan-angan.
alasan kenapa pria susah menyatakan Cinta
Jika Anda yang ingin mengetahui apa saja alasan pria sulit mengungkapkan perasaan pada tambatan hati, She Knows memaparkannya:
Memiliki karakter yang tertutup
Keterbukaan merupakan salah satu kunci sukses keberhasilan sebuah hubungan. Namun, tak semua pria memiliki karakter yang mudah terbuka pada pasangan.
Karakter yang tertutup dan sulit terbuka bisa menjadi salah satu alasan mengapa pria sulit sekali menyatakan perasaannya pada tambatan hati.
Sikap sulit terbuka ini sering kali di identikkan dengan pola asuh keluarga. Konon hal ini disebabkan semenjak kecil kedua orang tua tidak menekankan sikap keterbukaan dalam rumah tangaa sehingga hal ini menjadi kebiasaan yang dibawa hingga mereka dewasa.
Kegagalan di masa lalu
Menjalin hubungan yang cukup serius namun gagal di tengah jalan, ternyata bisa mengakibatkan luka yang mendalam bagi sebagian pria. Tak heran bila kaum adam kerap mengurungkan niatnya untuk menjalin sebuah hubungan yang cukup serius.
Alasan ini juga disebabkan mereka tak ingin menyakiti hati wanita yang selalu menghujaninya dengan berbagai perhatian.
Mengalami kegagalan di masa lalu juga turut membuat pria lebih berhati-hati dalam mengungkapkan perasaan, terlebih untuk membuat sebuah komitmen.
Belum siap menyatakan cinta
Faktor kesiapan juga sangat memengaruhi pria untuk mengambil keputusan. Mereka cenderung sulit mengungkapkan perasaan karena faktor ketidaksiapan. Dan, tak sedikit yang mengaku takut cintanya bertepuk sebelah tangan. Tak heran, bila komitmen yang dinantikan tambatan hati pun tak kunjung datang
0 komentar:
:18 :19 :20 :21 :22 :23 :24 :25
:26 :27 :28 :29 :30 :31 :32 :33
:34 :35 :36 :37 :38 :39
Posting Komentar